Bahu Membahu Bersama Warga Perbatasan, Babinsa Ciptakan Lingkungan Sehat Diwilayah Binaan.

Suara Banuaku,Sangihe,- Babinsa Koramil Perbatasan 1301-10/Marore Serda Sparman Naung bersama warga Marore melaksanakan Kerja Bakti Pembersihan kiri kanan jalan, bertempat di Lindongan 3 Kampung Marore, Kecamatan Kepulauan Marore, Kabupaten Sangihe.

Bacaan Lainnya

Pada kesempatan tersebut Serda Sparman Naung mengatakan, kegiatan kerja bakti yang dilakukan bersifat gotong-royong yang melibatkan semua lapisan masyarakat ini, merupakan upaya bersama memupuk rasa kepedulian dengan kondisi lingkungan disekitar tempat tinggalnya,”ujarnya.

Selain itu, Kegiatan kerja bakti seperti ini juga sebagai wadah untuk mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat juga sebagai sarana silaturahmi antar warga dalam menciptakan kebersihan lingkungan, demi terciptanya lingkungan yang bersih, rapi dan sehat,”terangnya.

Sementara itu, Kepala lindongan 3 Ibu plorce Mendome mengucapkan Terimah kasih atas peran aktif pak Babinsa kerja bakti ini terselenggara, sehinggah lingkungan di sekitar jalan terlihat bersih dan rapi, dan saya juga melihat warga sangat senang dan antusias dengan adanya Pak Babinsa yang selalu hadir di tengah masyarakat seperti sekarang ini ikut dalam kerja bakti pembersihan kanan kiri jalan,”ucapnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *